Cara Membuat Logo Keren Secara Online Gratis Terbaru

Cara Membuat Logo Keren Secara Online Gratis Terbaru - Membuat logo ternyata tidak harus menggunakan aplikasi atau software, sekarang ini anda bisa dengan mudah membuat ribuan logo keren secara online gratis tanpa biaya apapun. Logo bisa anda buat sendiri dengan memilih banyak pilihan yang sudah disediakan sesuai dengan kategori untuk logo yang ingin dibuat.

Logo merupakan sebagai simbol identitas suatu lembaga, perusahaan, online shop, blog atau website, sekolah dan lain-lain. Logo memliki arti yang sangat penting untuk menggambarkan makna yang terkandung didalamnya. selain itu juga logo bisa menjadi branding untuk sebuah usaha, ketika melihat logonya saja semua orang sudah mengerti perusahaan tersebut.

Membuat logo online bisa dibilang cukup mudah, namun tentu ada kekurangan dan kelebihan didalamnya. Kelebihan membuat logo secara online, anda bisa dengan mudah memilih logo yang diinginkan dengan sekali klik dan bisa merubah warna sesuai yang diinginkan, memiliki banyak variasi tema logo sesuai dengan kategori dan anda tidak memerlukan software tambahan apapun. Adapun kekurangannya anda harus terhubung dengan internet, hal ini tentu sangat membatasi dalam membuat logo jika tidak ada koneksi internet yang baik dan anda tidak bisa bebas edit logo seperti di coreldraw maupun photoshop.

CARA MEMBUAT LOGO DENGAN SITUS ONLINE LOGO MAKER

Situs satu ini memungkinkan anda untuk membuat logo dengan pilihan logo terbaik, anda bisa edit dengan mudah dan cepat. setelah selesai anda bisa menyimpan atau download logo hasil buatan sendiri. caranya sebagai berikut:
  • Kunjungi dulu situsnya disini www.onlinelogomaker.com
  • Selanjutnya, anda bisa membuat logo dengan 3 menu yaitu ADD TEXT (untuk menambahkan text atau tulisan), ADD SYMBOL (untuk menambahkan logo atau symbol) dan UPLOAD IMAGE (opsi membuat logo dengan gambar sendiri). ada banyak sekali kategori symbol yang bisa anda gunakan.
  • Silahkan tambahkan text dan symbol lalu edit warna dan font sesuai dengan yang anda inginkan.
  • Setelah selesai edit anda bisa download atau mengambil gambar dengan cara screenshot layar desktop anda.  
Anda sudah berhasil membuat logo sendiri dengan bantuan situs pembuat logo online gratis, cara sederhana ini bisa anda gunakan untuk membuat banyak logo.

Mungkin hanya ini dulu yang dapat sampaikan kali ini. Mohon maaf apabila ada kekurangnya dan jika ada yang kurang jelas atau memiliki kesulitan dalam mepraktikan bisa sobat tanyakan pada kolom komentar dibawah. Terimakasih.,.,.,.,.,.

Subscribe To Receive Free Email Updates:

0 Response to "Cara Membuat Logo Keren Secara Online Gratis Terbaru"

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *